Pilih Laman

Kampung Batik di Bali

kunjungi dan dukung produsen batik daerah

Informasi:

Kampung Batik Tohpati itu unik! Tempat ini adalah pusat ragam Batik di Bali, dari batik asli yang digambar tangan hingga batik tenun yang diproses secara tradisional. Bagi para pengunjung, Anda juga bisa melihat proses pembuatan batik, bahkan proses menjahit kain batik hingga menjadi kemeja. Sebagian besar pengrajin batik di sini membuat Batik dengan tema flora dan fauna dan dewa-dewa di komunitas Hindu. Lokasi desa batik Tohpati ini tepatnya di Desa Kesiman, Denpasar. Dari daerah Kuta atau Bandara Denpasar, tempat ini dicapai sekitar 30 menit dengan mobil. Dari Sanur atau pusat ibukota, dibutuhkan hanya 10 menit berkendara. Jadi jika Anda sedang berlibur ke Bali, jangan lewatkan kesempatan untuk datang ke sini.

 

Alamat: Br. TohpatiDesa Kesiman, Denpasar, Bali, Indonesia